Tuesday, January 27, 2015

Analog Summing Mixing VS Analog Summing Mixdown

Akhirnya...
Setelah saya mengganti soundcard RME FF400 saya dengan Lynx AES16e + Lynx Aurora 16, saya bisa memfungsikan KLONTZ passive summing yang dibuat oleh mas Simon...
Sementara ini saya hanya memfungsikan 6 BUS (12 Stereo input dari Aurora) yang saya loopback melalui Warm Audio WA12 kedalam input 3/4 aurora...
Beberapa project mix saya print ulang dengan metode ini namun ada hal yang terasa janggal dari segi bunyi nya...
Ternyata memang benar setelah berkutat dengan forum akhirnya saya menemukan di Gearslutz
bahwa sebaiknya gunakan hardware analog ketika mixing... dan bukan menambahkannya di akhir...

Thursday, January 15, 2015

Phase alignment : Penting atau tidak

Berkali kali saya dan wendi membahas masalah ini
Berkali kali saya juga mencari topik phase alignment di sos, musictut+, dll
Akhirnya hari ini saya melakukan pembuktian...
Saya mengedit lagu 23 dan nothing milik vague agar terdengar lebih tight baik itu drum, bass, gitar dan vocal 
Yang menarik adalah untuk gitar Yudis.. Pada saat rekaman gitar Gibson SG/ jaguar nya direkam menggunakan 2 amplifier yaitu Marshall jcm 900 dengan cabinet marshall classic 2x12 diagonal dan Blackstar HT100 dengan cabinet custom vintage 30 4x12 dengan mikrofon shure sm57 off axis dan mxl r133 on axis dengan penempatan yang identik pada kedua ampli. Saya juga merekam channel DI untuk kedua lagu tersebut.
Karena saat itu saya tidak memperhatikan 3:1 rule dan rekaman dilakukan diruang yang sama... Maka suara pun bisa ditebak hasil nya... TIPIS
Akhirnya saya melakukan phase alignment, kalau bahasa manusia normal nya disamain mulainya dari ke 5 bunyi yang direkam...
Sebagai patokan saya menggunakan Track DI... Setelah itu saya baru melakukan editing timing...
Hasil yang saya dapatkan cukup memuaskan bagi kuping saya...
Nanti akan saya unggaj contoh suara gitar yang belum di phase align dan yang sudah...

Yang rajin ya... Hehehehe

Wednesday, January 14, 2015

Lynx Aurora 16 + Lynx Aes16e

Akhirnya kami melakukan upgrade jantung studio kami dengan membeli soundcard baru, lynx aes16 dipadu dengan aurora 16 untuk AD/DA